Danau Labuan Cermin Kalimantan, Keajaiban Danau Dua Rasa

Danau Labuan Cermin Kalimantan merupakan wisata danau yang unik dan mungkin tidak akan anda temui ditempat wisata lainnya, danau keren ini memiliki dua jenis air dalam satu tempat yaitu air tawar dan air garam, yang dimana salah satu jenis air berada di bagian atas dan satu di bagian bawah danau.

Karena air tawar yang berada diatas memiliki warna biru dan sangat jernih, saking jernihnya anda akan serasa bercermin saat berhadapan dengan danau tersebut, dibagian tengah danau terdapat semacam lapisan garis putih seperti awan yang merupakan batas antara air asin dan tawar, uniknya di danau ini terdapat banyak jenis ikan yang terdiri dari ikan air asin dan tawar.

Kelebihan Danau Cermin Kalimantan..!!


Danau Cermin ini sangatlah fenomenal dan digemari para wisatawan local maupur luar, Rugi rasanya jika anda melewatkan danau yang cantik  ini jika berwisata ke Kalimantan, jernihnya air danau ini akan menggoda anda untuk berenang dan menceburkan diri didalamnya.

Pemandangan danau ini akan terasa sangat cantik pada jam 6 hingga jam 13 siang, pemandangan pantulan matahari pada air yang jernih ini tampil sangat menawan dan sangat pass buat anda yang gemasr berfoto-foto dengan momen-momen langka tersebut.

Alamat Danau Labuhan Cermin

Danau yang Istimewa ini berlokasi di Kecamatan Biduk-biduk, kabupaten Brau, Kalimanta Timur, Indonesia.

Akses/rute Menuju Lokasi Danau cermin

Untuk mencapai danau cermin ini terbilang cukup sulit, cara termudah yaitu dengan terbang ke Tanjung Redeb yang merupakan bandara yang dekat dari danau tersebut, dari bandara tersebut anda bisa menggunakan mobil travel untuk menuju ke Biduk-biduk karna memang tidak adanya transportasi umum menuju lokas danau tersebut.

Sesampainya di desa Biduk-biduk perjalan dilanjutkan menuju desa labuhan Kelambu, dimana di labuhan kelambu tersebut terdapat sebuah dermaga tempat kapal yang akan mengantarkan anda ke wisata danau cermin yang istimewa tersebut.

Demikianlah sedikit informasi tentang wisata danau labuhan cermin dua rasa di Kalimantan yang eksotis, smoga bermanfaat sebagai referensi berwisata anda, sampai jumpa…

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Keunikan Tari Topeng Betawi, Tarian Tradisional Khas Jakarta

Kampung Warna Warni Jodipan Malang Menjadi Buronan Para Selfi Mania

Bukit Baper Bumijawa, Spot selfie Baru Di Brebes